Beranda » Berita Pemerintahan Lebak » Dalam Penyusunan Dokumen Perencanaan Yang Lebih Baik Bappeda Lebak gelar Rakorbid

Dalam Penyusunan Dokumen Perencanaan Yang Lebih Baik Bappeda Lebak gelar Rakorbid

by admin
126 views

Lebak (13/1/20); Pemerintah Kabupaten Lebak melalui Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Lebak menggelar Rapat Koordinasi Bidang (Rakorbid) tahapan penyusunan dokumen perencanaan pembangunan daerah dan persiapan musrenbang, di Aula Multatuli Setda Lebak, Kamis, 10 Januari 2019.

tahapan penyusunan dokumen perencanaan pembangunan daerah Rakorbid membahas mengenai persiapan musrenbang RKPD kabupaten Lebak tahun 2021 tingkat desa dan kecamatan, selain itu Rakorbid dilaksanakan agar dalam penyusunan dokumen perencanaan dan pelaksanaan musrenbang di desa dan kecamatan dapat berjalan secara optimal.

Dalam kesempatan yang sama kepala inspektorat daerah kabupaten Lebak sosialisasikan peraturan bupati no 48 tahun 2019 tentang pedoman pemberian hibah dan bantuan sosial yang bersumber dari apbd, sosialisasi ini guna memberikan arahan bagaimana tahapan proses pemberian hibah bansos melalui aplikasi sahate.

Berita Terkait