168
Lebak (24/9/2020) – Sebagai upaya dalam mencegah penyebaran virus Covid-19 dilingkungan perkantoran, seluruh pegawai Dinas Komunikasi dan informatika(Diskominfo) Kabupaten Lebak pada hari ini lakukan tes Swab bertempat dilingkungan kantor Diskominfo Kabupaten Lebak
Menurut Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Doddy Irawan, S.T.,M.Si, dilaksanakannya tes swab dilingkungan Dinas Kominfo ini sebagai upaya deteksi dini penyebaran covid-19 yang semakin meningkat akhir2 ini, tentunya diharapkan dari hasil tes swab tersebut, seluruh pegawai Dinas Kominfo dapat terbebas dari covid-19 sehingga tetap dapat memberikan pelayanan kepada masyarakat secara optimal. (Us)