Beranda » Berita Pemerintahan Lebak » Memperingati HUT ke-192 Kabupaten Lebak, Riung Mungpulung dilaksanakan Secara Virtual

Memperingati HUT ke-192 Kabupaten Lebak, Riung Mungpulung dilaksanakan Secara Virtual

by admin
177 views

Lebak (2/12/2020) – Dirgahayu Lebak ke-192 Tahun, dalam rangka memperingati Hari Jadi Kabupeten Lebak pada tahun 2020 berbeda dengan tahun – tahun sebelumnya, karena diperingati ditengah – tengah pandemi covid-19. Akan tetapi tidak mengurangi rasa syukur dan patah semangat untuk terus berkarya dalam membangun Kabupaten Lebak tercinta.

Ruing mungpulung merupakan salah satu kegiatan sakral dalam memperingati hari jadi sebagai sarana silaturahmi dan mengaitkan tali persaudaraan, yang pada biasanya digelar dengan berkumpul bersama, dengan kemajuan teknologi dan informatika Riung Mumpulung dilaksanakan secara virtual dan diikuti seluruh elemen masyarakat dengan tidak mengurangi rasa khidmat dan syukur atas hari jadi kabupaten lebak ke -192.

Bupati Lebak Hj. Iti Octavia Jayabaya,SE.,MM didampingi Wakil Bupati Lebak H. Ade Sumardi,SE serta Sekretaris Daerah dan Kepala OPD yang hadir langsung secara teratas di Lebak Data Center merasa sedih dan haru atas semua jajaran Pemerintah Kabupaten Lebak yang tetap kompak dalam melaksanakan Peringatan Hari Jadi Kabupaten Lebak.

Terlihat suasana Haru yang membuat Bupati Meneteskan Air mata saat melihat tayangan Video kaleidoskop Lebak, dimana menampilkan video dimana Lebak pada awal tahun mendapat musibah Banjir bandang dan Tanah Longsor, dan Kini Seluruh Dunia sedang mengalami Wabah Virus Corona yang hingga kini masih dalam masa pandemi virus.

Dalam Sambutannya Bupati Lebak mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya pada semua pihak yang telah ikut serta dalam mengikuti riung mumpulung secara Virtual. Bupati berharap walau dalam kondisi apapun semoga kita semua dapat melaluinya dengan baik, serta menjadikan Lebak Kabupaten yang maju dan berdaya saing khususnya dalam Pariwisata yang sudah menjadi Visi Misi dari Pemerintah Daerah Lebak.

Sementara itu Dinas komunikasi dan Informatika yang dipimpin oleh Kepala Dinas Doddy Irawan ST, M.Si turut serta mengikuti kegiatan ruing mungpulung secara virtual diruang Kepala Dinas. Menurut Doddy walaupun dilaksanakan secara virtual kegiatan ini tetap menjadi sarana silaturahmi walaupun ditengah – tengah pandemi, dengan mengucapkan “ Segenap Karyawan Dinas Komunikasi dan Informatika Selamat Hari Jadi Kabupaten Lebak ke – 192, semoga lebak menjadi lebih baik dan sejahtera”. (iam)

Berita Terkait